AZIZAH: Saya Harus Menang!

Judul tulisan ini merupakan kutipan iklan yang disampaikan oleh salah satu peserta Kontes Dangdut Indonesia (KDI) 2015 asal Kota Maumere Kabupaten Sikka Flores NTT. 

Iklan ini ditayangkan melalui media MNCTV. Dia Adalah Azizah Maumere, peserta KDI yang menyatukan namanya dengan nama daerah kelahiran.


Iklan tersebut ditayangkan MNCTV pada tanggal 10/04/2015, beberapa waktu sebelum Azizah tampil di panggung spektakuler. Melalui kesempatan tersebut Azizah dalam bahasa daerah Kabupaten Sikka yang artinya “Saya Harus Menang” (A’u Naha Menang).

Selain menunjukan percaya diri, keberanian dan mental, secara tidak langsung Azizah mengharapkan dukungan dari berbagai pihak. Baik itu masyarakat biasa selaku pencinta atau pun penggemar atau juga pihak-pihak yang merasa terpanggil untuk mendukung Azizah Maumere seperti pemerintah dan DPRD. Bukan hanya itu tapi seluruh stakeholder dibawah kepemimpinan Gubernur dan Wakil Gubernur NTT.

Alasannya, Azizah tidak tampil hanya untuk membawah nama pribadi atau keluarga atau sekolah SMK Yohanes XXIII tempat Azizah mencari ilmu melainkan untuk daerah NTT. Lebihnya, Azizah “menjual” potensi wisata daerah karena nanti Azizah berhasil menjadi bintang maka potensi wisata daerah akan dipentaskannya.

Kalau saja Tuhan berpihak terhadap perjuangan Azizah, maka dirinya akan mempertontonkan budaya dan potensi yang ada di NTT. Karena itu, kepada semua lapisan masyarakat diharapkan terus memberikan dukungan kepada Azizah pada setiap kesempatan tampil di panggung KDI 2015.

Azizah tak dapat berdiri sendiri pada ajang KDI ini. Azizah membutuhkan dukungan semua pihak karena MNCTV memberi syarat bahwa sms menjadi salah satu indikator penilaian untuk menjadi bintang KDI 2015.

Mari kita nantikan kesempatan tampil berikutnya dan mari kita semua memberikan dukungan kepada Azizah. Azizah bisa karena bersama kita dan kita bisa bersama Azizah Maumere. Semoga perjuangan Azizah direstui oleh YMK. *** 
Share:

No comments:

Post a Comment

Pages

Generasi Muda

Generasi Muda

Bunda Segala Bangsa Nilo. Salah satu lokasi shooting film tiga dara

Bunda Segala Bangsa Nilo. Salah satu lokasi shooting film tiga dara

KRISTUS RAJA

KRISTUS RAJA